“ YOUTH SPIRIT EXHIBITION” di SMK YP 17 Magelang.

Borobudur Links | Oktober 16, 2009 | 07.46 wib | Label: Event and News


“ YOUTH SPIRIT EXHIBITION”

BENTUK KEGIATAN

Dalam kegiatan ini akan di selenggarakan :
1. Parade Apresiasi
Dalam parade apresiasi ini akan menampilkan berbagai jenis apresiasi seni antara lain :
• Pertunjukan Teater
• Apresiasi Puisi (Musikalisasi puisi, teatrikalisasi, puisi kreatif, pembacaan dll)
• Musik
• Tari
Pelaksanaan kegiatan ini bertempat di Lab Teater (Ruang Stage) SMK YP 17 Magelang.

2. Kolaborasi seni
Kolaborasi seni ini akan melibatkan berbagai komunitas yang nantinya secara bersama-sama akan melakukan pertunjukan secara kolaborasi untuk mengungkapkan Youth Spirit (semangat pemuda) dengan konsep yang telah dituangkan bersama-sama. Dan di laksanakan pada tanggal 28 Oktober bertepatan dengan hari sumpah pemuda.

WAKTU PELAKSANAAN

Secara terinci kegitan ini akan dilaksanakan pada :
1. Parade Apresiasi.
Hari / Tanggal : Kamis – sabtu / 29 sd 31 Oktober 2009
Waktu : Jam 19.00 – selesai
Tempat : Ruang STAGE SMK YP 17 Magelang

2. Kolaborasi seni.
Hari / Tanggal : Rabu, 28 Oktober 2009
Waktu : Jam 08.00 sd selesai
Tempat : Halaman SMK YP 17 Magelang


PESERTA

Peserta adalah kelompok atau individu yang telah sebelumnya mengadakan konfirmasi terhadap panitia untuk bersedia mengadakan apresiasi.

TEHNIS PELAKSANAAN

1. Peserta melakukan pendaftaran dan konfirmasi dengan mengisikan formulir pendaftaran serta biodata yang diperlukan.
2. mengikuti tehnical meeting dilaksanakan Hari Senin, 26 Oktober 2009, mulai jam 09.00 WIB
3. Panitia menyediakan ruang pentas dan tata pentas primer.
4. Peserta tidak dibebani biaya
5. Panitia menyediakan panggung selama 2 hari (26 dan 27 Oktober 2009) untuk digunakan peserta sebagai gladi bersih dengan terlebih dulu peserta mengkonfirmasikan kepada panitia.
6. peserta dibantu panitia mempersiapkan kebutuhan untuk apresiasi.
7. Panitia akan mengkomunikasikan dan menginformasikan apresiasi para peserta yang bersangkutan dengan publikasi yang dilakukan, peserta dapat juga secara optimal melakukan promo apresiasinya secara tersendiri.


FASILITAS

Dengan segala keterbatasan, panitia telah menyediakan fasilitas yang sederhana, antara lain :
• Panggung sederhana ukuran 6x7 meter
• backdrop
• Lighting
• 6 buah level
• Property terbatas
• Publikasi
• Pendokumentasian berbentuk Video CD

AYO ! Sobat para penggiat kebudayaan ramaikan acara ini Kobarkan semangat pemuda, kibarkan gairah budaya.

SALAM BUDAYA.
(borobudurlinks@2009).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
  • 1st
  • 2nd
  • 3rd
  • 4th
  • 5th

Home | Mobile Version | Seni dan Budaya | Manusia Kreatif | Acara dan Berita | Festival 5 Gunung | Networking | Wisata
(c) 2013-2016 Modus Getar | Powered by Day Milovich