MAGELANG MENGGELAR PEKAN FILM PENDEK.
Borobudurlinks, 5 Mei 2011. Kebutuhan masyarakat dan komunitas film di Magelang untuk bersosialisasi ternyata cukup tinggi. Hal itu nampak pada antusiasme penonton film dan peserta diskusi saat diadakan ‘Pekan Film Dokumenter Magelang’, April 2011, lalu. Menyambung sukses pekan film documenter itu, komunitas yang menyebut diri ‘Borobudur MOVIE Links’, kembali menggelar hajatan serupa. Kali ini mereka akan menggelar berbagai film pendek pada hajatan yang disebut ‘PEKAN FILM PENDEK MAGELANG 2011’.
"Gairah para pembuat film di Magelang harus disalurkan. Kebutuhan untuk saling bertemu dan berinteraksi antar pembuat film dan masyarakat itulah yang mendorong kami meneruskan hajat pekan film ini, " kata Ginanjar Teguh Iman, Ketua Panitia 'Pekan Film Pendek Magelang 2011'.
Hajatan yang akan berlangsung antara tanggal 14-19 Juni 2011, ini dimaksudkan sebagai ajang presentasi pembuat film pendek Magelang. Selain film documenter, keberadaan film pendek ternyata juga cukup banyak di sekitar wilayah Magelang Raya (kota dan kabupaten). Setidaknya sekitar 20 film pendek karya sineas Magelang akan diputar pada pekan film kali ini.
Menurut ginanjar, selain jumlahnya yang lumayan banyak, beragam tema unik ditemukan pada kebanyakan film pendek itu. Karena itulah tema film kali ini adalah 'Ini Filmku, Mana Filmmu'.
"Tak bisa dipungkiri, film pendek adalah semacam pintu masuk bagi para pembuat film pemula dalam memasuki dunia film. Mungkin secara teknis masih jauh dari sempurna, tapi uniknya film pendek justru terletak pada kepolosan dan kejujurannya. Lebih personal...gitu loh, " terang Ginanjar.
Ke-20 judul film itu berasal dari berbagai kalangan. Ada yang dibuat masyarakat umum, mahasiswa, dan siswa/I SMU/SMK. Yang menarik adalah keberadaan ‘Komunitas Anak Matahari’ dari Muntilan, yang menyertakan sedikitnya lima judul film, yaitu ‘Slenggrong’, ‘Sekolah Demokrasi’, ‘Topeng Kertas’, ‘Bintang Buat Bintang’, dan ‘Jangkah Jangkah Tumapak’.
Selain jumlahnya mendominasi, sehingga perlu dibuat sesi pemutaran secara khusus, kualitas teknis sinematografis maupun tematis karya ‘Anak Matahari’ juga tergolong istimewa. Setidaknya berada di atas rata-rata film-film karya sineas Magelang umumnya. Film-film karya ‘Anak Matahari’ itu juga yang memenangkan beberapa penghargaan ‘Festival Film Pendek Tidar 2010’ tahun lalu.
Sebagai bandingan pada pekan film yang akan berlangsung di ‘SYANG Art-Space’, jalan MT Haryono No. 2, Magelang (samping BRI Bayeman), juga akan diputar beberapa film pendek pemenang penghargaan nasional/internasional. Di antaranya ‘Happy Ending’ karya Harry Dagoe, dan ‘Nyanyian Dalam Kekelaman’ Karya Yusak Kantadjaja.
‘Happy Ending’ adalah karya awal Harry Dagoe, yang memenangkan ‘The Outstanding Short Film from Pusan International Film Festival 1996’. Selain menyelesaikan studi di IKJ (Institut Kesenian Jakarta), Harry juga memperoleh beasiswa ke Jepang hingga dua kali, mendalami penyutradaraan, produksi film, dan animasi. Harry juga memenangkan beberapa penghargaan nasional, antara lain sebagai penulis scenario terbaik, dan drama anak-anak terbaik, lewat film ‘Ratu Malu & Jendral Kancil’.
Sedangkan ‘Nyanyian Dalam Kekelaman’ justru film pendek yang berakhir dibuat Yusak Kantadjaja (2011), saat dirinya sudah eksis sebagai sutradara dan penulis film iklan (TVC).Film ini diilhami kisah nyata pembuatnya, yang pernah mengalami kecelakaan lalu lintas sehingga koma berbulan-bulan, dan merasa ‘dibangkitkan’ oleh Tuhan untuk memberikan kesaksian.
Harry dan Yusak juga bersedia hadir langsung di Magelang, setidaknya pada acara diskusi besar yang akan diadakan pada tanggal 19 Juni 2011, mulai jam 14.00. Kedua sineas itu bersedia menjawab berbagai pertanyaan seputar ‘keberadaan dan permasalahan film pendek di Indonesia’. “Saya gembira adanya acara semacam ini. Apalagi ini berlangsung di Magelang, di mana saya merasa berakar. Saya berharap akan lahir banyak sineas berbobot dari Magelang, “ kata Harry menegaskan kesanggupannya hadir di Magelang.
Sebelumnya, tanggal 18 Juni 2011, mulai jam 09.00 hingga jam 17.00, akan dilangsungkan workshop film pendek. Pemrasaran bengkel kerja itu adalah Himawan, Hartanto M Sn, dan Armantono. Himawan adalah dosen sejarah film di APINDO Yogyakarta. Sedangkan Hartanto dan Armantono adalah alumni IKJ yang telah malang melintang di berbagai kancah perfilman nasional.
Hartanto, mantan Dekan IKJ, pendiri Grabag TV, dan pemenang Piala Citra FFI sebagai Penata Suara Terbaik. Sedangkan Armantono adalah pemenang Piala Citra FFI sebagai Penulis Skenario terbaik. Karya-karyanya antara lain ‘Daun Di Atas Bantal’ (Garin Nugroho), dan ‘Heart’ (Hanny Saputra).
Materi workshop terdiri: Sejarah film, pengembangan ide hingga penulisan skenario, serta dasar-dasar pembuatan film. Peserta workshop dikenakan biaya sebesar Rp 30,000,-. "Biaya Rp 30.000,- itu akan digunakan sebagai pengganti snack, makan siang, dan fotocopi modul. Nggak mahal kan, dibandingkan ilmu yang bisa didapat dari para pakar berkelas nasional itu, " kata Nisa, sekretaris panitia.
Jadwal selengkapnya ‘Pekan Film Pendek Magelang 2011’, adalah sebagai berikut:
- 14 Juni 2011, Jam 19.30 - 21.00.
Pembukaan Pekan ‘Film Pendek Magelang‘, dimeriahkan Jazz Akustik dari Magelang Jazz Community (JMC).
- 15 Juni 2011, Jam 14.00 - 17.00
Pemutaran dengan Subtema: Karya Umum
- 16 Juni 2011, Jam 14.00 - 17.00
Pemutaran dengan Subtema: Karya Mahasiswa dan Siswa
- 17 Juni 2011, Jam 14.00 - 17.00
Pemutaran dengan Subtema: ‘Anak Matahari’
- 18 Juni 2011, Jam 09.00 - 17.00
Workshop Film oleh Himawan, Hartanto M Sn, dan Armantono.
- 19 Juni 2011, jam 14.00 – 17.00.
Puncak acara Diskusi dengan menghadirkan bintang tamu nasional a.l: Harry Dagoe (sutradara peraih penghargaan internasional), dan Yusak Kantadjaja (penulis/sutradara film iklan/TVC).
Keseluruhan acara ini diselenggarakan Borobudur MOVIE Links (komunitas film yang berada di bawah naungan borobudurlinks.com), bekerjasama dengan ‘SYANG Art Space’. Bagi Anda yang berminat mengetahui lebih lanjut tentang acara ini, atau tertarik mengikuti workshop, silakan menghubungi secretariat yang beralamat di JL. Sarwo Edi Wibowo 112, Panca Arga, Magelang Selatan.
Kontak:
Ginanjar/Ketua (0817251777),
Nisa/Sekretaris (085729704457),
Fatikh/Humas (081915448873)
(Myasa Poetika/bolinks@2011).
Anda bisa posting-ulang artikel ini atau dengan mencantumkan link ini:
http://borobudurlinks.blogspot.com/2011/06/magelang-menggelar-pekan-film-pendek.html
http://borobudurlinks.blogspot.com/2011/06/magelang-menggelar-pekan-film-pendek.html
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar